PANGKALPINANG,KBRINA.COM – Kepala Kantor WIlayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Kepulauan Bangka Belitung, Herman Sawiran Lantik 4 (empat) orang Pejabat Non Manajerial di lingkungan Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Kepulauan Bangka Belitung.
Kegiatan yang berlangsung di Balai Pengayoman, Kanwil Kementerian Hukum Kep. Babel turut dihadiri Kepala Divisi Peraturan Perundang-Undangan dan Pembinaan Hukum, Rahmat Feri Pontoh,Kepala Bapas Kelas I Pangkalpinang,Sujatmiko, Kalapas Narkotika Kelas IIA Pangkalpinang, Maman Hermawan
serta Pejabat Strukutral dan Jajaran pada Kanwil Ditjenpas Kep. Babel.
dalam sambutannya, Herman Menyampaikan Pelantikan ini merupakan bagian dari upaya kita untuk meningkatkan kualitas kinerja organisasi. Mutasi dan rotasi jabatan adalah hal yang wajar dilakukan sebagai bentuk penyegaran dan pengembangan kompetensi pegawai. Selain itu, hal ini juga bertujuan untuk memastikan roda organisasi dapat berjalan dengan lebih baik, efektif, dan profesional.
Bagi para pejabat yang dilantik hari ini, saya mengucapkan selamat atas kepercayaan yang diberikan. Jabatan yang diamanahkan ini adalah bentuk tanggung jawab besar yang harus dilaksanakan dengan penuh dedikasi, integritas, dan komitmen. Saya berharap Saudara-saudara dapat segera beradaptasi dengan tugas dan tanggung jawab baru yang telah dipercayakan.
Ingatlah bahwa jabatan ini bukan hanya soal status atau kedudukan, tetapi lebih kepada kontribusi nyata dalam memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat, khususnya di bidang pemasyarakatan.
Tantangan yang kita hadapi ke depan tentu tidak mudah, tetapi dengan semangat kebersamaan dan kerja keras, saya yakin kita dapat mewujudkan pemasyarakatan yang lebih baik di wilayah Kepulauan Bangka Belitung.
“Terakhir, saya ingin mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung dan menyukseskan acara pelantikan ini. Mari kita terus menjaga semangat profesionalisme dan integritas dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab kita” tutup Herman.