Menyongsong Ramadhan 1446 H, KUA IT I : Menguatkan Iman, Memperdalam Ilmu

Palembang -Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan 1446 H, Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Ilir Timur Satu Kota Palembang menggelar pengajian akbar bersama seluruh majelis taklim se-Kecamatan Ilir Timur Satu. Kegiatan ini berlangsung di Masjid Al Jihad, Kelurahan Dua Puluh Ilir Empat, pada Kamis (27/2).

Pengajian ini dihadiri oleh para penyuluh agama Islam, pengurus Masjid Al Jihad selaku tuan rumah, serta seluruh anggota majelis taklim dari berbagai kelurahan di kecamatan tersebut. Kegiatan ini menjadi bagian dari agenda rutin KUA Ilir Timur Satu yang telah berjalan sejak Oktober 2023, dilaksanakan setiap dua bulan sekali guna mempererat ukhuwah Islamiyah serta meningkatkan pemahaman keagamaan di tengah masyarakat.

 

Dalam sambutannya, Kepala KUA Ilir Timur Satu, H. Zulfikar Ali Fajri, menyampaikan apresiasinya kepada para peserta yang senantiasa istiqamah dalam menghadiri pengajian ini. “Terima kasih atas kehadiran para pengurus dan anggota majelis taklim dalam majelis ilmu ini, terlebih dalam kesempatan istimewa menyambut bulan suci Ramadhan 1446 H,” ujarnya.

Lebih lanjut, beliau menegaskan bahwa sebagaimana tahun sebelumnya, Ramadhan kali ini juga akan diisi dengan berbagai kegiatan keagamaan yang memperkaya spiritualitas umat. “InsyaAllah, pada pertengahan bulan Ramadhan nanti, kita akan menyelenggarakan pengajian khusus selama tiga hari, yang bertepatan dengan peringatan Nuzulul Qur’an. Selain itu, KUA bersama majelis taklim juga akan mengadakan kegiatan sosial berupa pembagian takjil kepada masyarakat,” tambahnya.

Dalam sesi tausiyah, Ustadz Herman Sawiran menekankan pentingnya mempersiapkan diri dengan pemahaman fikih ibadah agar dapat mengoptimalkan ibadah selama bulan Ramadhan. “Ramadhan adalah bulan penuh kemuliaan. Jangan sia-siakan kesempatan ini, perbanyaklah ilmu agar setiap ibadah yang kita lakukan bernilai sempurna di sisi Allah SWT,” pesannya.

Acara pengajian diakhiri dengan doa yang dipimpin oleh Ustadz Herman Sawiran, diikuti dengan shalat Ashar berjamaah, sebagai bentuk penguatan keimanan menjelang datangnya bulan suci Ramadhan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *